harga lantai kayu jati

Jual Lantai Kayu Jati Per Meter Mulai dari 160 Ribuan Terupdate

4.2/5 - (26 votes)

Harga Lantai Kayu Jati Permeter – Berapa sih harga parket kayu jati di pasaran? Produk lantai kayu jati saat ini sedang mengalami fase perkembangan di berbagai sektor, terutama sebagai elemen dekorasi rumah, hotel, lapangan indoor hingga gedung perkantoran.

Harga parket kayu jati memang terbilang lebih mahal dibandingkan jenis parket kayu lainnya, namun keunggulan dan kualitasnya tidak bisa diragukan lagi.Kayu jati memiliki kekuatan dan daya tahan yang tinggi serta serat kayu yang indah, membuatnya menjadi pilihan yang tepat untuk tampilan interior yang elegan dan alami.

Meskipun harga parket kayu jati mungkin terlihat lebih tinggi di awal, investasi ini akan memberikan nilai jangka panjang untuk rumah Anda. Namun, harga yang ditawarkan untuk lantai parket kayu jati dapat bervariasi tergantung pada jenis kayu, kualitas, dan ukuran yang dipilih. Untuk informasi lebih lanjutnya seputar harga parket kayu jati, bisa simak ulasannya dibawah ini :

Harga Lantai Kayu Jati Permeter

Penjual lantai kayu Indonesia

Berikut beberapa list Harga Lantai Kayu Jati Permeter, Mulai dari Produk Parket, Flooring, Mini Flooring serta Grade A/B/C Terbaru. Berikut diantaranya :

Harga Parket Jati

Untuk informasi lebih lanjutnya seputar harga parket kayu jati, bisa simak ulasannya dibawah ini :

Nama ProdukUkuran ProdukHarga Produk
Parket Kayu Jati Grade A1,2 cm x 5 cm x 20 cmRp 285.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade A1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp 320.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade A1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp370.000,-/m2
Nama ProdukUkuran ProdukHarga Produk
Parket Kayu Jati Grade B1,2 cm x 5 cm x 20 cmRp 240.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade B1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp 275.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade B1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp310.000,-/m2
Nama ProdukUkuran ProdukHarga Produk
Parket Kayu Jati Grade C1,2 cm x 5 cm x 20 cmRp 160.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade C1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp 175.000,-/m2
Parket Kayu Jati Grade C1,2 cm x 5 cm x 25 cmRp190.000,-/m2

Pesan di : 081223454419

Apa itu Parket Kayu Jati?

Parket jati memiliki tingkat stabilitas yang cukup baik, dengan ukuran yang kecil secara otamatis mengurangi terhadap tingkat susut. Parket Jati pun dilengkapi dengan sistem pemasangan T&G, sehingga lebih kuat dan tahan lama.

Walaupun tingkat mobilitas-nya tinggi namun ketahanannya lebih kuat, seperti Publik Area atau sarana Olah raga, maka dari itu Parket lebih disukai dan dipasangkan pada sarana Olahraga baik Bersekala Nasional Maupun Internasional

Terlebih lagi harga parket lantai kayu jati per meter di jual dengan harga yang tergolong cukup terjangkau, sehingga mudah di jangkau oleh berbagai kalangan. Jadi jenis produk mana yang akan Anda gunakan? Flooring? parket ? atau mini flooring? atau Anda masih bingung bagaimana hasil dari pemasangan parket kayu Jati?

Baca Juga : Review GOR Lapangan Basket Bekasi Dengan Parket Kayu Jati

Contoh Hasil Pemasangan Lantai Kayu Jati Tipe Flooring

Harga Flooring & Mini Flooring

Untuk informasi lebih lanjutnya seputar harga Flooring & Mini Flooring kayu jati, simak ulasannya dibawah ini :

Nama ProdukUkuran ProdukHarga Produk
Flooring Jati Grade A1,5 x 9 x Random 30 s/d 90cmRp 680.000,-
Flooring Jati Grade B1,5 x 9 x Random 30 s/d 90cmRp 480.000,-
Flooring Jati Grade C1,5 x 9 x Random 30 s/d 90cmRp 395.000,-
Nama ProdukUkuran ProdukHarga Produk
Mini Flooring Jati Grade A1,2 x 7 x random 30 s/d 60cmRp 380.000/m²
Mini Flooring Jati Grade B1,2 x 7 x random 30 s/d 60cmRp 340.000/m²
Mini Flooring Jati Grade C1,2 x 7 x random 30 s/d 60cmRp 265.000/m²

Pesan di : 081223454419

Baiklah, kami akan memberikan beberapa hasil pemasangan yang sudah kami laksanakan, dari berbagai macam daerah, seperti bandung hingga Papua.

Apa itu Flooring & Mini Flooring Kayu Jati?

1. Flooring Kayu Jati

Type flooring jati memang jauh lebih unggul dari segi ukuran dan tampilan. Bagaimana tidak, serat kayu yang ditampilkan terlihat begitu jelas dan sangat premium tentunya. Untuk flooring kayu jati, baik tipe flooring maupun mini flooring, keduanya memiliki ukuran panjang yang acak, mulai dari 30 cm hingga 120 cm.

Sayangnya, dari segi pemasangan, tipe flooring ini terbilang cukup rumit untuk diaplikasikan ke bawah lantai. Kenapa begitu? Karena memerlukan permukaan lantai dasar yang rata, hal ini dikarenakan ukuran flooring kayu yang besar.

2. Mini Flooring Kayu Jati

Mini Flooring merupakan jenis lantai kayu yang memiliki ukuran lebih besar dibandingkan dengan ukuran parket lantai kayu jati biasa yang umumnya memiliki lebar rata-rata 5 cm. Meskipun disebut “mini”, material lantai kayu ini sering kali memiliki lebar yang lebih besar dan terkadang ada yang memiliki ukuran lebar antara 2 hingga 3 cm, yang memberikan variasi dan fleksibilitas dalam desain dan pemasangan.

Ukuran yang lebih besar dari parket lantai kayu jati biasa membuat Mini Flooring menjadi pilihan yang menarik bagi mereka yang mencari tampilan lantai kayu yang unik dan berbeda dari yang umum ditemukan di pasaran.

Baca Juga : Harga Papan Tangga Kayu Jati & Merbau Per Trap Update Tahun 2024

Contoh Hasil Pemasangan Mini Flooring Kayu Jati

Pemasangan Mini Flooring kayu jati hampir sama seperti flooring kayu jati, Namun keunggulan yang didapatkan mini flooring, Lantai rumah Anda akan lebih terlihat lebih aesthetic karena tipe mini flooring jati mempunyai serat dan motif kayu yang bernilai seni tinggi.

Apa Bedanya Jati Grade A, B dan C?

Terdapat perbedaan Yang signifikan dari masing masing Grade Parket kayu jati, Bahakan bisa di bedakan secara Visual. Grade A memiliki keseragaman warna hampir 90%, Grade B 60%, dan Grade C 30%.

Namun dari ke-3 Grade tersebut di produksi dari satu glondong kayu yang sama, hanya perbedaannya, dari penggunaan bagian kayu yang berbeda-beda untuk masing masing Grade. Perbedaan harga parket lantai kayu jati grade A, B dan C juga sudah bisa kalian bayangkan, bahwa jenis grade A harganya cenderung lebih mahal ketimbang grade lainnya.

Untuk Mengetahui lebih detail Tentang Perbedaan Grade lantai kayu jati, silahkan baca artikel kami di bawah ini.

Baca Disini : Membedakan Kualitas kayu jati Berdasarkan Gradenya

Model Pemasangan Lantai Kayu Jati

Penjual lantai kayu Indonesia

Parket kayu Jati merupakan jenis lantai yang bisa dipasang dengan berbagai model pemasangan. Kami sebagai penyedia dan penjual lantai kayu jati juga melayani pemasangan lantai kayu Jati dengan berbagai model seperti herringbone, mozaik, susun bata, dan chevron.

Dengan beragam pilihan model pemasangan ini, Anda dapat menciptakan tampilan lantai yang sesuai dengan gaya dan preferensi Anda, baik itu klasik, modern, atau unik. Berikut beberapa kelebihan type dan pola pemasanganya, berikut diantaranya :

parket lantai kayu Jati yang dipasang dengan pola herringbone memberikan kesan dinamis dan elegan, sementara pola mozaik menciptakan tampilan yang artistik dan menarik.
Model susun bata menawarkan tampilan yang rapi dan simetris, sedangkan pola chevron memberikan sentuhan gaya yang berani dan modern.

Lalu, Pernah mendengar kayu jati belanda? fakta menariknya, bahwa kayu jati dan jati belanda tentunya berbeda. Agar lebih mengenal perbedaan antara jati solid dan jati belanda, berikut beberapa perbandingannya. Diantaranya :

Bedanya lantai kayu jati belanda dan Jati Perhutani

Apa itu Lantai Kayu Jati Belanda?

Sebetulnya, kayu Jati Belanda merupakan jenis kayu pinus, sehingga berbeda dengan kayu jati biasa yang berasal dari Jepara atau Perhutani yang keras. Kayu Jati Belanda cenderung memiliki karakteristik yang lebih lunak. Namun, jangan salah, kayu Jati Belanda juga tahan terhadap benturan dan memiliki resistansi yang kuat.

Secara peringkat, kayu Jati Belanda atau pinus ini memiliki tingkat awet kelas IV dan kuat kelas V, dan merupakan jenis kayu yang tahan terhadap serangan rayap. Meskipun lebih lunak, kayu Jati Belanda tetap menawarkan keunggulan dalam hal ketahanan dan daya tahan, menjadikannya pilihan yang baik untuk berbagai aplikasi konstruksi dan dekoratif.

Apa itu Lantai Kayu Jati Perhutani?

Kayu Jati merupakan kayu bermutu tinggi dengan kelas kuat I-II dan kelas awet I-II, yang tidak dimiliki oleh kayu Jati Belanda. Berat jenis kayu Jati ini berkisar antara 0,62 hingga 0,75. Kualitas tinggi kayu Jati menjadikannya pilihan utama untuk berbagai keperluan konstruksi dan furnitur karena kekuatannya yang superior dan daya tahannya yang luar biasa.

Perbedaan ini menjelaskan mengapa kayu Jati asli lebih dihargai dibandingkan dengan kayu Jati Belanda, yang sebenarnya merupakan kayu pinus dan memiliki karakteristik yang lebih lunak dan kurang tahan lama.

Baca Juga : Perbandingan Kayu jati Dengan Mahoni, Mana Yang Lebih Baik?

Demikianlah beberapa informasi harga lantai kayu jati, berserta informasi jati lainnya. Jadi, tertarik menggunakan lantai kayu jati?

Scroll to Top