lantai WPC vs decking kayu

Menilai Perbandingan Durabilitas Decking Kayu vs WPC Lantai

Untuk menghias dan mempercantik area luar ruangan atau eksterior rumah diperlukan beberapa elemen dekorasi pendukung untuk mewujudkannya, seperti lantai outdoor.

Menentukan material lantai yang akan digunakan sebagai alas pijakan di luar ruangan tidak boleh sembarangan, pasalnya kita harus memperhatikan dari segi kualitasnya. Lantai luar ruangan harus tahan terhadap cuaca dan perubahan suhu.

alternatif decking kayu solid

Di era yang modern ini sudah banyak tersedia beragam jenis material lantai yang cocok untuk diaplikasikan pada area luar ruangan, diantaranya decking kayu dan lantai WPC.

Pernah dengar kedua jenis lantai outdoor ini?

Decking kayu dan WPC lantai (Wood Plastic Composite) adalah dua jenis bahan yang populer digunakan dalam pembuatan lantai. Meskipun keduanya terlihat mirip, namun keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda.

Artikel ini akan membahas perbandingan kayu decking vs WPC lantai, penasaran? Simak ulasannya dibawah ini ;

Decking kayu outdoor

Decking kayu adalah jenis lantai yang dibuat dari kayu alami. Jenis kayu yang biasa digunakan untuk membuat decking antara lain kayu ulin, kayu merbau, kayu bangkirai, kayu keruing dan lainnya. Wood deck sangat populer karena tampilan alami dan keindahannya yang khas.

harga dan ukuran decking kayu

Selain itu, terdapat beberapa alasan mengapa lantai decking outdoor ini banyak disukai yaitu karena kualitasnya yang bagus, baik dari segi ketahanan, keawetan maupun tingkat kekerasannya yang tinggi.

Biasanya decking lantai kayu ini diterapkan pada luar ruangan seperti rooftop, balkon, pinggir kolam renang, teras, taman, halaman belakang rumah hingga di area perkantoran hotel dan villa.

Namun proses pemasangan lantai kayu decking untuk luar ruangan membutuhkan tenaga kerja yang profesional agar hasilnya rapi, bersih dan terlihat nyaman. Mengingat pemasangan decking relatif sulit dan diperlukan teknik khusus serta waktu yang lama.

Informasi Selengkapnya : Harga decking kayu terbaru

Kelebihan

  • Tampilan alami dan keindahan yang khas
  • Mudah dipasang dan dipotong
  • Dapat diwarnai dan dilapisi dengan lapisan pelindung
  • Tahan terhadap cuaca dan sinar UV
  • Ramah lingkungan dan mudah didaur ulang

Kekurangan

  • Membutuhkan perawatan yang lebih intensif
  • Proses instalasi pemasangan dapat memakan waktu lama
  • Harga relatif lebih mahal

Itulah beberapa poin kelebihan dan kekurangan lantai decking, semoga bisa menjadi bahan pertimbangan Anda sebelum membeli atau menggunakannya agar sesuai kebutuhan.

Baca juga : Decking kayu ulin

Bagaimana dengan WPC lantai? Berikut ini :

Lantai WPC

WPC lantai adalah jenis lantai yang terbuat dari campuran serat kayu alami dan plastik. WPC lantai populer karena kepraktisannya dan kemudahan perawatannya. Jenis WPC lantai yang populer antara lain WPC solid, WPC hollow, WPC tile dan WPC interlocking.

wood plastic composite

Lantai WPC outdoor ini biasanya diaplikasikan pada area teras, balkon, rooftop, halaman belakang rumah dan lain sebagainya. Karakteristik dari lantai luar ruangan ini memiliki sifat yang tergolong cukup keras dengan tekstur yang sedikit agak halus.

Lantai WPC biasanya digunakan sebagai alternatif untuk lantai kayu, karena memiliki penampilan yang mirip dengan kayu asli tetapi cukup tahan terhadap cuaca dan kelembapan. Namun kurang tahan terhadap suhu panas tinggi.

Cara pasang WPC lantai terbilang cukup mudah dan cepat, namun dibutuhkan juga keahlian khusus agar proses instalasi pemasangan berjalan lancar dan hasilnya rapi.

Informasi Selengkapnya : Jenis-jenis lantai WPC beserta harga dan tips pemasangannya

Keunggulan

  • Tampilan yang mirip dengan kayu asli
  • Tahan terhadap cuaca dan sinar UV
  • Tahan terhadap serangan hama dan rayap
  • Mudah dipasang dan dirawat
  • Tersedia berbagai beragam motif dan desain warna
  • Dapat bertahan hingga bertahun-tahun

Kelemahan

  • Tidak memiliki tampilan alami seperti kayu asli
  • Kekuatan dan daya tahannya lebih rendah dibandingkan decking solid
  • Tidak dapat diwarnai atau dilapisi dengan lapisan pelindung
  • Tidak ramah lingkungan jika dibuang di tempat pembuangan sampah
  • Harganya cenderung lebih mahal dibandingkan harga lantai decking

Itulah dia beberapa poin keuntungan dan kerugian dalam penggunaan lantai WPC indoor maupun outdoor, pastikan kalian memahami dengan pasti guna menyesuaikan dengan kebutuhan rumah.

Lantas, bagaimana perbandingan antara decking kayu dengan lantai WPC?

Decking kayu vc WPC lantai

perbedaan decking kayu dan WPC lantai

Perbandingan antara decking kayu dan WPC (Wood-Plastic Composite) dalam hal harga, durabilitas, pemasangan, dan warna tampilan adalah sebagai berikut:

1. Harga

Decking kayu biasanya lebih murah daripada WPC, terutama jika Anda memilih kayu yang lebih murah seperti pinus atau cemara.

Namun, kayu keras yang lebih mahal seperti merbau, keruing, ulin dan bengkirai dapat lebih mahal daripada WPC. WPC biasanya lebih mahal karena bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan WPC lebih mahal daripada kayu alami.

Baca juga : Jenis kayu decking outdoor

2. Durabilitas

Decking kayu alami cenderung lebih tahan lama dan tahan terhadap cuaca dan kerusakan akibat serangga daripada WPC. Namun, kayu alami memerlukan perawatan rutin seperti pelapisan ulang setiap beberapa tahun dan penghilangan kotoran yang menumpuk untuk menjaga tahan lama.

Sementara WPC lebih tahan terhadap kerusakan cuaca dan serangga, dan biasanya tidak memerlukan perawatan yang intensif. Dengan kata lain, lebih mudah dalam hal perawatan.

3. Pemasangan

tips pemasangan lantai decking

Decking kayu bisa lebih sulit untuk dipasang karena itu memerlukan penggunaan paku dan sekrup, dan diperlukan keterampilan khusus dalam memasangnya.

Sementara itu, pemasangan WPC bisa lebih mudah karena WPC biasanya memiliki sistem penguncian yang memudahkan pemasangan.

Artikel terkait : Cara pasang decking

4. Warna tampilan

Decking kayu memiliki tampilan alami yang indah dengan variasi warna dan pola unik, tergantung pada jenis kayu yang digunakan.

Sementara WPC bisa didapatkan dengan berbagai warna dan tekstur yang berbeda, termasuk tampilan kayu yang mirip dengan tampilan kayu alami.

Baca juga : Desain lantai kayu decking untuk luar ruangan

Kesimpulannya :

Pilihan antara decking kayu dan WPC tergantung pada preferensi dan kebutuhan Anda. Jika Anda mencari sesuatu yang lebih tahan lama dan memiliki tampilan alami, kayu decking lantai bisa menjadi pilihan yang baik, tetapi memerlukan perawatan yang lebih intensif.

Sementara jika Anda menginginkan pilihan yang lebih mudah dipasang dan tidak memerlukan perawatan rutin, WPC bisa menjadi pilihan yang tepat, meskipun biasanya lebih mahal dari segi harga.

Scroll to Top